Pengabdian Mahasiswa KKN Melalui Program Bimbingan Belajar Siswa TK-SD Desa Puput

Penulis

  • Ervina Putri Winda Ari Khasana Institut Agama Islam Negeri Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung
  • Finki Veleza IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung
  • Della Pebrianti IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung

DOI:

https://doi.org/10.32923/aq.v5i2.4798

Kata Kunci:

Pengabdian Masyarakat, Bimbingan Belajar, Minat Belajar

Abstrak

Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan minat belajar siswa TK-SD di desa Puput melalui program bimbingan belajar. Masalah yang dihadapi adalah rendahnya motivasi dan minat belajar siswa. Metode pengabdian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif dengan observasi dan studi dokumentasi. Hasil observasi menunjukkan bahwa diperlukan program bimbingan belajar untuk meningkatkan minat belajar siswa. Oleh karena itu, mahasiswa KKN IAIN SAS Bangka Belitung melaksanakan program bimbingan belajar gratis menggunakan metode BCM (Belajar, Cerita, Menyanyi). Hasilnya, program bimbingan belajar berhasil meningkatkan minat belajar siswa. Hal ini dapat dilihat dari hasil monitoring dan evaluasi yang menunjukkan siswa dapat mempertahankan pemahaman materi dengan baik. Kesimpulannya, program bimbingan belajar mampu menjadi solusi untuk meningkatkan minat belajar siswa TK- SD di Desa Puput.

Diterbitkan

2025-06-30

Cara Mengutip

Pengabdian Mahasiswa KKN Melalui Program Bimbingan Belajar Siswa TK-SD Desa Puput. (2025). AL QUWWAH : Jurnal Pengabdian Masyarakat, 5(1), 95-102. https://doi.org/10.32923/aq.v5i2.4798